Harga Terbaru dan Spesifikasi Cross A22 Agustus 2014

Harga Terbaru dan Spesifikasi Cross A22 Agustus 2014 - Kembali pada tulisan kali ini, admin akan berbagi informasi mengenai salah satu ponsel android dengan harga yang terjangkau dan tetap dengan fitur yang mumpuni. Sebelumnya, anda juga dapat menyimak ulasan mengenai salah satu handphone android dibawah Rp. 1jt pada tulisan Harga dan Spesifikasi Android Evercoss A5A. Dan pada tulisan kali ini akan diulas informasi seputar salah satu handphone yang di produksi oleh Evercoss, yakni Harga Terbaru dan Spesifikasi Cross A22 Agustus 2014.

Harga Cross A22 Andromeda

Cross A22 sendiri sebenarnya sudah cukup lama muncul dipasaran, kurang lebih sejak pertengahan tahun 2013 yang lalu. Namun mungkin hingga kini masih banyak yang belum mengetahui harga dan spesifikasi Cross A22, yang padahal smartphone tersebut sudah menggunakan processor dual core. Harga yang ditawarkan pun juga cukup murah, di awal peluncurannya Cross A22 dibandrol dengan harga Rp. 1.200.000,-. Namun kini kurang lebih sudah satu tahun handphone tersebut ada dipasaran, jadi rasanya harganya pun kini sudah dikisaran Rp. 800.000-an.

Spesifikasi Cross A22 juga sudah lumayan menggunakan Android 4.0 Ice Cream Sandwich. Dengan demkian, untuk memasang aplikasi BBM untuk Android di Cross A22 tentunya tidak ada masalah, karena OS yang digunakan sudah memenuhui syarat minimal untuk dapat memasang aplikasi BBM untuk Android. Cross A22 mengusng layar yang cukup besar yakni 5 inch yang tentunya akan membuat anda cukup nyaman dalam berselancar di dunia maya ataupun untuk bermain game. Spesifikasi Cross A22 lainnya adalah sudah tersedianya koneksi data dengan jaringan HSDPA.

Cross A22 adalah ponsel dual sim, jadi anda yang mungkin memiliki 2 nomor hp atau mungkin lebih bisa mengaktifkan kedua nomornya tanpa harus repot-repot membawa banyak handphone. Untuk urusan kamera, Cross A22 dibekali dengan dua kamera. Kamera belakang dengan resolusi sebesar 3MP sedangkan untuk kamera depannya memiliki resolusi sebesar 1.3MP. Untuk urusan penyimpanan file, Cross A22 telah dilengkapi dengan internal memory sebesar 4GB dan masih bisa ditambah lagi dengan memori eksternal hingga 32GB.

Harga Cross A22 Agustus 2014 seperti telah disebutkan sebelumnya, mungkin kini berkisar di angka Rp. 800.000-an. Harga yang cukup terjangkau bukan dibanding jika harus membeli handphone serupa dari merk-merk ternama seperti Samsung atau Sony dengan harga yang lebih tinggi dari Cross A22? Nah, cross A22 bisa menjadi solusi bagi anda yang ingin memiliki handphone android dengan fitur dan spesifikasi yang cukup tinggi namun dengan harga yang rendah. Dan demikian informasi mengenai Harga Terbaru dan Spesifikasi Cross A22 Agustus 2014 semoga dapat bermanfaat bagi para pengunjung semua.
Harga Terbaru dan Spesifikasi Cross A22 Agustus 2014 Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

No comments:

Post a Comment

Silakan meninggalkan komentarnya dong supaya tambah semangat nulisnya.. tapi tolong jangan nyepam yach.. thanks :D